Selasa, 12 Mei 2015

KEINDAHAN YANG TAK TERNILAI HARGANYA

Setiap manusia dilahirkan dan dibekali dengan banyak sekali keindahan. Keindahannya baik dari dalam, dari luar, maupun yang ada disekitarnya. Kata keindahan berasal dari kata indah, artinya sebagai keadaan yang enak dipandang, cantik, bagus benar atau elok. Keindahan juga bersifat universal, artinya tidak terikat oleh selera perseorangan, waktu dan tempat, kedaerahan, selera mode, kedaerahan atau lokal.

Manusia dan keindahan memang tak bisa dipisahkan sehingga kita perlu melestarikan bentuk dari keindahan yang telah dituangkan dalam berbagai bentuk kesenian (seni rupa, seni suara maupun seni pertunjukan). Kawasan keindahan bagi manusia sangat luas, seluas keanekaragaman manusia dan sesuai pula dengan perkembangan peradaban teknologi, sosial, dan budaya. Karena itu keindahan dapat dikatakan, bahwa keindahan merupakan bagian hidup manusia. Keindahan tak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Dimanapun kapan pun dan siapa saja dapat menikmati keindahan.

Pemandangan yang indah juga bisa dikatakan Keindahan. Disini saya akan menerangkan tentang keindahan Pemandangan sebagai contohnya saya ambil Pulau Raja Ampat di Papua.
Jika kita membicarakan keindahan, Raja Ampat di Papua memang tidak ada duanya. Maka tak heran orang atau turis yang pernah mengunjungi menamai Raja Ampad sebagai "Pulau Surga" dan pasti tak akan pernah bosan untuk mengunjunginya. Keindahan Kepulauan ini terletak pada keindahan pemandangan lautnya, lautnya yang biru dan bersih, spesies flora dan fauna lautnya yang kaya, sehingga Pulau ini menjadi surga untuk para penyelam di seluruh indonesia hingga Dunia. 
Tak hanya pemandangan bawah lautnya saja yang menakjubkan, raja ampat papua juga memiliki daya tarik lain yang tak kalah istimewa. Beberapa elemen juga memiliki andil yang besar dalam menyusun keindahan wisata ini diantaranya hutan yang lebat dan masih alami, gugusan batu kapur berwarna-warni, flora dan faunanya yang kaya, dan jauh dari kebisingan kota.

Sungguh sangat kaya keindahan Pulau di Indonesia, kita sebagai warga Indonesia patut bangga dan tetap melestarikannya agar anak dan cucu kita bisa menikmatinya kelak.

Selain Keindahan tentang pemandangan saya akan membahas tentang Paduan Suara:

Terdapat salah satu contoh keindahan yang dapat manusia ciptakan melalui dirinya sendiri yaitu suara. Ketika bernyanyi suara setiap manusia berbeda beda bahkan memiliki nada yang ciri khas pula, walaupun lagu tersebut sama tetapi tidaklah akan sama setiap manusia. Itu merupakan contoh keimdahan yang manusia miliki.

Keindahan adalah susunan kualitas atau pokok tertentu yang terdapat pada suatu hal kulitas yang paling disebut adalah kesatuan (unity) keselarasan (harmony) kesetangkupan (symmetry) keseimbangan (balance) dan pertentangan (contrast).

Saat pagelaran Paduan Suara berlangsung, dan kita bisa mengayatinya dengan penuh hati pasti kita akan merinding untuk mendengarnya dan sangat menyentuh.

Sumber Referensi:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar